Friday 15 November 2013

Sahabat yang sok tahu





Sangat senang rasanya memiliki sahabat yang cerdas, namun apa jadinya jika sikapnya terlalu berlebihan sehingga memberikan kesan sok tahu dan terkesan tidak memberikan kesempatan pada kita untuk memberikan pendapat karena dia merasa yang paling benar. Kalau sudah mulai kesal, saatnya memberinya sedikit pelajaran.

Cara 1 : 
Cuek
Sedikit kejam namun sangat efektif untuk mendiamkan mulut sobat kita ketika dia mulai membicarakan hal yang nggak penting atau menyuruh kita melakukan sesuatu, diamkan saja karena sikap ini akan menghindarkan kita dari adu mulut atau debat secara langsung.

Cara 2 :
Tegur langsung
Sampaikan secara langsung pada sahabat kita jika kita tidak meminta pendapatnya atau kesal disalahkan terus. Katakan padanya, bahwa kita tahu terbaik untuk kita, jadi tidak perlu memaksakan pendapatnya.

Cara 3 :
Kita juga bisa
Buktikan kalau kita nggak kalah pintar seringlah baca browsing internet atau melihat berita sehingga kita pun tahu informasi terbaru. Nah, begitu sobat mulai bercuap-cuap, perlihatkan kalau kita pun punya pengetahuan yang sama atau bahkan lebih daripada dia.

Cara 4 :
Tunjukan kesalahannya
Tanpa bermaksud mencari kesalahan buat dia sedikit malu, tunjukkan kalau dia pernah berbuat salah, maka dia pun akan sadar bahwa dia nggak selalu benar setiap saat. 

Naksir pada sahabat cowok



Tadinya, ia hanya sahabat namun kelamaan perasaan cinta semakin menggila dan ingin menjadikannya lebih dari sekadar sahabat. Biar nggak penasaran dan sibuk menebak, mari kita cari tahu yang sebenarnya dengan cara :

Weekend
Kita mesti aktif, jika ada waktu ajak si dia makan atau nonton bareng. Alhasil, semakin sering bertemu si dia akan menganggap kita lebih dari sekadar teman.
 
Cerdas 
Rajin membaca dan browsing pastinya amongan kita lebih beragam. apalagi kalau dia nggak tahu kemudian kita bisa menjelaskannya. dia akan kagum pada kecerdasan kita yang luas.
 
Suprise
 
Berikan kejutan agar si dia nggak bosan seperti saat ultah kita berikan hadiah istimewa. Buat pesta kecil sama teman-teman dekatnya agar dia senang. Berikan pemahaman sama teman-teman yang lain kalau pesta itu ide kita saat si dia menanyakan. Luar Biasa

Perhatian
Terus bagaimana cara agar dia tahu perasaan kita? yakni berikan perhatian kecil saja seperti ingatkan dia makan siang atau jenguk waktu sakit dan siap jadi tempat curhat tiap ada masalah. Tanyakan kabarnya tapi jangan keseringan. Meski hanya perhatian kecil, dia pasti senang banget, deh.

Hobi baru
Cowok itu senang dengan cewek yang memiliki hobi yang sama. ajukan diri buat menemani meski kita nggak minat. Misalnya, si dia suka dengan modifikasi, belikan saja beberapa majalah otomotif.

Selamat mencoba

Maunya Menang sendiri



Sungguh aneh memang, terkadang selama berteman kita memiliki sahabat yang maunya menang sendiri. Maunya segala pendapat dan keinginannya mesti diikuti. Kita juga sadar, memiliki sahabat yang maunya menang sendiri sangat menjengkelkan akan tetapi nggak enak rasanya karena yang tersimpan dihati hanyalah bentuk kekecewaan semata yang tak pernah terungkap.

Jangan terlalu dipendam kalo gitu. mari kita hadapi dengan cara sebagai berikut :

Berhenti Mengalah
Saat jalan bersama, dia pula yang ingin memutuskan lokasinya sekalipun kita punya saran yang lain. Agar tidak keterusan coba bersikap tegas dan tidak peduli dengan kemauannya. Kesampingkan rasa nggak enak dalam menghadapi sikap egoisnya demi kebaikan.

Berikan Saran
Sahabat yang baik adalah mereka yang bisa memberi masukan terbaik untuk sahabatnya. Dikarenakan sikap egois itu tidak baik, jadi jangan takut untuk mengkritik sikap sahabat. Katakan saja kalau selama ini kita menyimpan kekesalan atas sikapnya yang egois dengan begitu dia bisa menyadari kekurangannya selama ini. 

Ganti Posisi
Dikarenalan selama ini kita terus yang selalu mengalah, sekarang coba minta dia yang gantian mengalah. Katakan secara tegas kalau kita ingin didengar, sama halnya keinginannya selama ini. 
Ruang gerak dibatasi
Kalo langkah di atas tidak berefek. mungkin butuh refresing sejenak dan saatnya untuk membatasi interaksi dengannya untuk sementara waktu. Semoga dengan begitu bisa membuatnya sadar dengan sikapnya selama ini.

Saturday 9 November 2013

Tips Menghilangkan bau badan


. Menghilangkan Bau Badan dengan Cengkih
Beberpa kuntum bunga cengkeh direndam sehinga mengembang kemudia airnya diminum. Air rebusan beberapa kuntum cengkeh dengan gula merah dapat pula menjadi minuman segar dan menghanagtkan dikala hujan.
- See more at: http://dropfamous.blogspot.com/2013/08/cara-menghilangkan-bau-badan.html#sthash.ADxfJcYk.dpuf
. Menghilangkan Bau Badan dengan Cengkih
Beberpa kuntum bunga cengkeh direndam sehinga mengembang kemudia airnya diminum. Air rebusan beberapa kuntum cengkeh dengan gula merah dapat pula menjadi minuman segar dan menghanagtkan dikala hujan.
- See more at: http://dropfamous.blogspot.com/2013/08/cara-menghilangkan-bau-badan.html#sthash.ADxfJcYk.dpuf


Bau badan adalah bau bakteri pada tubuh. Bakteri tersebut bertambah jumlahnya dengan cepat karena kehadiran keringat, tetapi keringat sendiri sebenarnya tidak berbau. Bau badan sering berhubungan dengan rambut, kaki, anus, kulit, ketiak, alat kelamin dan mulut. 

Selain itu, masalah bau badan juga dipengaruhi oleh faktor makanan yang kita makan misalnya bawang putih dan makanan berasal dari olahan dan junk food karena mengandung terlalu banyak gula, garam, tepung, minyak terhidrogenasi, dll. Makanan-makanan ini cenderung akan membusuk dalam usus yang mengakibatkan bau nafas dan keringat. 

Berikut ini tips menghilangkan bau badan agar anda lebih percaya diri dalam pergaulan :

Mandi 2 Kali Sehari
Ketika tubuh mulai berkeringat, maka bakteri akan dengan senang hati berkembang biak lalu menebarkan aroma yang tidak sedap, cara yang baik adalah dengan mandi dua kali sehari.

Daun sirih
Daun mengandung antiseptik seperti minyak Atsiri. Cara menggunakan : Ambil beberapa helai daun sirih direndam dalam air panas, lalu saring air rebusan tersebut dan diminum, atau daun sirih dihaluskan bersama kapur sirih lalu di oleskan pada ketiak.

Jahe
Mengkonsumsi Jahe dapat membuat badan seseorang menjadi lebih hangat. Cara menggunakan jahe untuk menetralisir bau badan diminum sebagai wedang jahe.

Campurkan Madu Pada Air Mandi
Sebelum mandi campurkan air hangat dengan 2 sendok makan madu lalu mandi seperti biasa karena Madu ini akan meresap pada kulit, melembabkan, merawat kulit serta membantu mengendalikan hormon penyebab keringat berlebih.

Mencampurkan madu dengan makanan
Campurkan beberapa sendok teh madu pada makanan yang Anda konsumsi seperti pada roti karena sebagai pengganti gula dan menyeimbangkan hormon di tubuh.

Ketimun
Buah ini dapat digunakan sebagai masker wajah guna mengurangi jerawat dan kandungan minyak berlebih pada wajah. Cara menggunakan yakni gosokkan mentimun ke daerah yang sering mengeluarkan bau di badan Anda setiap habis mandi.

Rimpang Temulawak
Cara menggunakan parut dan diperas kemudian rebus hingga mendidih, saring tambahkan sedikit madu untuk mengurangi sedikit rasa getir, sisa parutan rimpang temulawak juga dapat digunakan dengan dibalurkan pada ketiak atau seluruh badan hingga mengering untuk meminimalisir bau badan.

Gunakan Sabun Anti-bakteri
Bersihkan tubuh dengan sabun antibakteri saat mandi untuk mengurangi keberadaan bakteri yang bersarang di tubuh anda.

Menggunakan baking soda
Selain sebagai bahan campuran pembuatan kue, baking soda ini juga dipakai untuk menghilangkan bau ketiak. Cara penggunaanya adalah dengan mengoleskan baking soda ke ketiak sebelum anda bepergian.  Mau lebih ampuh lagi ambil empat  sendok makan lalu dicampur dengan sepuluh tetes minyak essential yang anda sukai lalu oleskan sebagai pengganti deodoran. Ini cara menghilangkan bau ketiak yang terkahir.

Menggunakan Cuka Putih
Cuka putih merupakan bahan alami yang berasal dari destilasi alkohol. Fungsinya adalah sebagai penghilang bau dengan cara membunuh kuman dan bakteri penyebab bau itu sendiri. Caranya gunakan cuka putih lalu teteskan cuka ke kapas kemudian oleskan kapas tadi ke ketiak. Jangan sekali-kali dicampur deodoran atau menggunakan cuka setelah itu ditambah diolesi deodoran.

Deodoran Khusus Untuk Ketiak
Gunakan deodoran untuk menjaga ketiak tetap bersih dan kering adalah cara terbaik untuk mengurangi bau badan anda.


Batu Tawas
Tawas juga dapat menghilangkan bau ketiak. Caranya batu tawas ditumbuk sampai halus lalu gosokkan pada ketiak, maka bau ketiak akan hilang.  Meskipun tawas sebagai bahan sintetis tapi AMAN untuk Anda jika dibandingkan deodoran yang mengandung Aluminium Chlorhydraat (AC). Hati-hatilah menggunakan produk deodoran yang mengandung AC tadi karena itu merupakan zat Anti keringat. Kanker pyudara beberapa disebabkan oleh zat anti keringat. Keringat sebetulnya harus dikeluarkan karena racun-racun dalam tubuh keluar bersama keringat. Jika menggunakan produk Anti keringat maka keringat tidak keluar dan racun-racunpun tidak dikeluarkan. Maka berhati-hatilah dalam memilih produk deodoran.

Akar Wangi
Mandi dengan rendaman akar wangi berkhasiat mengurangi bau badan yang mengganggu. Selain itu, akar wangi juga dapat menjaga kelembutan dan mengobati berbagai penyakit kulit. 

Berendam Dengan Tomat
Oleskan jus tomat pada ketiak Anda selama 15 menit, lalu bilas dan keringkan dengan handuk kering.

Menghilangkan Bau Badan dengan Cengkih
Beberpa kuntum bunga cengkeh direndam sehinga mengembang kemudia airnya diminum. Air rebusan beberapa kuntum cengkeh dengan gula merah dapat pula menjadi minuman segar dan menghangatkan dikala hujan.
. Menghilangkan Bau Badan dengan Cengkih
Beberpa kuntum bunga cengkeh direndam sehinga mengembang kemudia airnya diminum. Air rebusan beberapa kuntum cengkeh dengan gula merah dapat pula menjadi minuman segar dan menghanagtkan dikala hujan.
- See more at: http://dropfamous.blogspot.com/2013/08/cara-menghilangkan-bau-badan.html#sthash.ADxfJcYk.dpuf
 
Daun Beluntas
Daun beluntas mengandung alkali yang bersifat sebagai antiseptik. Cara menggunakan : dijadikan sebagai lalapan mentah dan dapat diminum dengan direbus beberapa daun beluntas, saring lalu diminum, bisa ditambahkan madu selain itu efek samping positif : menurunkan suhu tubuh dan mendinginkan badan, dengan begitu banyak keringat yang keluar dan suhu tubuh menjadi turun.

Daun kemangi
Mengandung antiseptik alam, Cara menggunakan dilalap mentah pada pecel lele, pecel ayam, pepes sedangkan efek samping : meningkatkan selera makan, mengurangi bau badan

Beberpa kuntum bunga cengkeh direndam sehinga mengembang kemudia airnya diminum. Air rebusan beberapa kuntum cengkeh dengan gula merah dapat pula menjadi minuman segar dan menghanagtkan dikala hujan.
- See more at: http://dropfamous.blogspot.com/2013/08/cara-menghilangkan-bau-badan.html#sthash.ADxfJcYk.dpuf
Bunga Kecombrang
Tanaman ini menganduing Sapomin, flavoinoida dan polifenol. Cara menggunakan Daun muda dan bunga di masak dan dimakan sebagai teman lauk.

Menghilangkan Bau Badan dengan Jeruk Purut
Kulitnya mengandung minyak asiri yuang berbau harum.
Cara menggunakan Minum sari campuran kulit jeruk purut ditambah dengan sebatang kencur dihaluskan bersama dengan air secukupnya.

Jeruk Nipis
Buah satu ini memiliki zat asam yang cukup tajam dan digunakan sebagai penetral bau amis pada ikan ataupun ayam. Cara menggunakan Air perasan jeruk nipis dicampur kapur sirih dibalurkan di ketiak

Menggunakan Lobak
Lobak ternyata dapat digunakan sebagai bahan alami untuk menghilangkan bau ketiak caranya adalah sebuah lobak lalu parut atau blender. Setelah halus lalu oleskan parutan tersebut ke ketiak dan pijit-pijit selama kurang lebih lima menit. Lalu bilas dengan air bersih atau air hangat.

Menghilangkan Bau Badan dengan Cengkih
Beberpa kuntum bunga cengkeh direndam sehinga mengembang kemudia airnya diminum. Air rebusan beberapa kuntum cengkeh dengan gula merah dapat pula menjadi minuman segar dan menghanagtkan dikala hujan.
- See more at: http://dropfamous.blogspot.com/2013/08/cara-menghilangkan-bau-badan.html#sthash.ADxfJcYk.dpuf
Bau badan sangat membuat tidak nyaman dalam pergaulan. Semoga tips diatas dapat bermanfaat.
Zat – zat yang terkandung di dalam temulawak adalah sapomin, flavoinoida dan minyak asiri untuk menghilangkan bau badan. Caranya ialah minum rebusan rimpang temulawak yang telah dipotong – potong halus. - See more at: http://dropfamous.blogspot.com/2013/08/cara-menghilangkan-bau-badan.html#sthash.ADxfJcYk.dpuf

. Menghilangkan Bau Badan dengan Cengkih
Beberpa kuntum bunga cengkeh direndam sehinga mengembang kemudia airnya diminum. Air rebusan beberapa kuntum cengkeh dengan gula merah dapat pula menjadi minuman segar dan menghanagtkan dikala hujan.
- See more at: http://dropfamous.blogspot.com/2013/08/cara-menghilangkan-bau-badan.html#sthash.ADxfJcYk.dpuf

Saturday 2 November 2013

Apa sih yang membuat wajah terlihat tua?




Memiliki wajah yang awet muda dan kencang adalah dambaan setiap orang. Namun seringkali usia muda dibarengi dengan wajah yang tampak tua. Ingin tampil cantik dengan ragam make up malah membuat wajah terlihat tua dan munculnya pengerutan di bawah alis. Apa saja yang mempengaruhi wajah terlihat tua, simak penjelasan berikut.

Air Putih
Air putih juga sangat berperan untuk menjaga kelembabakan kulit. Tapi jika kurang mengkosumsi air putih maka kulit akan nampak terlihat kering dan tua.

Salah pilih potongan rambut/mengecat rambut
Gaya rambut yang pas akan membuat kita terlihat lebih elegan. Apajadinya kalo salah memilih potongan rambut dapat membuat anda tampak kurang berjiwa muda. Apalagi jika mengecat rambut berlebihan misal warna merah mencolok atau warna putih. Pilih potongan rambut pendek dengan gaya cool sehingga penampilan anda terlihat seperti anak-anak remaja pada umumnya.

Alkohol dan Rokok
Kandungan racun pada rokok dan alkohol mempunyai radikal bebas yang dapat menyerang sel kulit, sehingga memperlambat saat penggantian sel kulit mati sehingga memicu masalah keriput, kulit cepat kering, dan tentunya akan terlihat lebih tua.

Pakaian longgar/terlalu besar
Mebgenakan pakaian yang terlalu besar memberikan kesan lebih tua pada tubuh anda. Jika ukuran pakaian anda S, cukup anda batwing jadi M, tak usah ke ukuran L apalagi XL.

Bantal
Masalahnya jika tidur menyamping, Maka sarung bantal dapat membuat kerutan dan garis halus di wajah.

Kurang Tidur/ Begadang
Kurang tidur menyebabkan tubuh anda telihat lelah, kurang bergairah dan  mata berkantung. Penampilan menjadi kurang berenergi dan memberikan kesan tua bagi tubuh anda.

Angin malam dan Minyak
Angin malam bisa mempengaruhi kulit serta banyaknya minyak membuat kulit nampak lebih tua dari umur sebenarnya dan membuat wajah akan terlihat kusam.
 
Salah Menggunakan Riasan Mata
Mata dan alis sangat mempengaruhi penampilan. Jika memilih foundation yang terlalu terang maka akan memperjelas keriput. Anda bisa memakai smokey eyes, soft hingga bold smokey eyes, jangan lupa sesuaikan dengan mata anda sehingga akan terlihat lebih sehat dan awet muda. Jika tidak memakai smokey eyes, anda bisa mempertegas bentuk alis atau menggunakan maskara serta eyeliner tipis supaya riasan tidak memberikan kesan terlalu dewasa. Bila umur anda sudah beranjak tua, maka sebaiknya gunakanlah warna yang lebih kalem dan cair. Dan janganlah memilih foundation yang tebal karena dapat membuat wajah terlihat tua.

Minuman Botol dan Sedotan
Minum menggunakan botol atau menggunakan sedotan, otot akan bergerak berulang-ulang dan membentuk garis kerutan pada wajah.

Televisi
Pada tahun 2011 diadakan penelitian bahwa orang yang nonton lebih dari enam jam atau berjam-jam dalam 1 hari dapat mengurangi usia 4,8 tahun dibanding orang yang tak menonton televisi. Sehingga jika menonton berlebihan akan muncul masalah yang setara dengan obesitas. Selain menonton telivisi, bermain depan komputer dan main game yang berlebihan juga dapat membuat wajah terlihat lebih tua.

Ekspresi
Munculnya ekspresi pada wajah dapat menimbulkan cepatnya penuaan. Orang yang sering tertawa keras maka kulit wajahnya akan terlihat di bagian sudut mata dan akan bertambah jelas setiap waktunya. Selain itu, orang yang sering pusing, berpikir, dan silau kerap mengerutkan keningnya, hal demikian juga dapat mempermudahnya kerutan pada bagian kening. Sering emosi juga dapat mempercepat penuaan, terutama pada bagian kening dan daerah mata.

Pendingin Ruang
Saat ini setiap ruangan sudah banyak dipasangi AC. Hal demikian bisa membuat kulit kering, dan tentunya mempercepat penuaan.

Perhiasan yang berlebihan
Memakai perhiasan memang membuat anda tampil lebih indah dan cantik. Namun pemakaian perhiasan yang salah atau memakai terlalu banyak perhiasan membuat penampilan anda terlihat lebih tua. Gunakan saja perhiasan secukupnya.

5 Pekerjaan Langkah

Masih ingat nggak dengan masa kecil kita dulu, kalo pertanyaanya seperti ini. 
"Anak-anak kalo besar mau jadi apa" dengan bangga kita menjawab dengan cara yang malu-malu : mau jadi dokter, pengacara, insinyur, presiden atau bahkan astronot. Sahabat, ternyata ada juga lho pekerjaan yang aneh, unik dan nggak biasa di kehidupan kita.  Apa saja pekerjaan unik tersebut. ini dia liputannya :





1. Pengetes Bau
Walaupun terdengar menjijikan, pekerjaan ini nggak gampang lho! Soalnya kita mesti jadi ahli kimia dulu supaya bisa jadi pengetes bau. Tujuan dari pekerjaan ini untuk memastikan semua merk deodorant bekerja seperti semestinya. Salah satu tahapnya adalah dengan mencium ketiak beberapa sukarelawan setiap hari, untuk mengetes baunya.



2. Pencoba Makanan Anjing
Seperti juga makanan lainnya, makanan anjing pun perlu diuji kelayakannya. Nah, tugas profesi yang satu ini adalah mencoba makanan anjing dan memberikan masukan, saran dan kritik. Apakah anda Tertarik?




3. Dokter Boneka
Untuk bisa memperbaiki boneka antik yang rusak, dokter boneka membutuhkan ketelitian dan keterampilan khusus. Saking seriusnya profesi ini di Amerika Serikat, didirikanlah Doll Doctor Association (DDA), organisasi tempat berkumpulnya para dokter boneka. 



4. Pemerah Bisa Ular
Profesi ini mengharuskan untuk siap berhadapan dengan ular setiap hari. Adapun tugasnya adalah mengambil bisa ular, kemudian membuat penawar racunnya atau dimanfaatkan untuk obat-obatan.




5. Penjajal Mebel
Profesi ini hanya untuk bermalas-malasan di sofa atau tempat tidur? Mungkin pekerjaan ini cocok buat kita! Soalnya tugas seorang penjajal mebel adalah menguji apakah semua mebel yang dihasilkan perusahaan mebel itu benar-benar nyaman dan aman.