Friday 25 October 2013

Tips untuk bisa tersenyum



Menghadapi problema hidup dewasa ini membuat kita lupa akan tersenyum. Padahal dengan tersenyum dapat membuat kita awet muda. Tips dibawah ini akan membantu anda memiliki perasaan gembira untuk tersenyum, simak penjelasan berikut ini :


1. Wallpaper Desktop
Kita bisa memasang gambar yang positif atau lucu
pada layar desktop komputer, sehingga kita akan tertawa tiap komputer dinyalakan.

2. Berkebun 
Dengan melihat tanaman yang kita rawat kemudian berbunga atau berbuah adalah suatu hal sangat menyenangkan.

3. Coba hal baru.
Sederhana saja ketika mengunjungi salon kecantikan, tidak ada salahnya mengubah gaya rambut. kadangkala mode rambut yang sedang trend lebih banyak diperbincangkan. 


4. Lihat Cermin
Menghadaplah ke cermin dan anggap kalo kamu selebritis yang beken yang sedang menghadapi penggemarnya dipanggung. Karena terkenal, kita bisa tersenyum kepada orang lain meskipun kamu sedang sedih.

5. Kenangan
Mengingat kenangan yang lucu dan aneh bisa membuat kita tersenyum lho. Misalkan datang ke sekolah pakaian olahraga, padahal hari itu ternyata lagi praktik di lab. Aduh, malunya minta ampun.

6. Humor 
Ternyata tersenyum itu bisa awet muda. Caranya bisa nonton acara lawak ataupun membaca buku humor.

Selamat mencoba

No comments:

Post a Comment